Menurut Telegraph, pelatih Carlo Ancelotti
telah berbicara dengan Presiden Florentino Perez. Dalam pertemuan itu,
mantan pelatih AC Milan tersebut menegaskan bahwa timnya tidak
membutuhkan Bale.
Ia juga mengungkapkan bahwa sebagian pemain
Madrid tidak suka dengan gaji bersih yang akan diterima Bale, yakni
sebesar 9 atau 10 juta euro (sekitar Rp 124 dan 138 miliar) per tahun.
Pemain-pemain Los Blancos seperti Mesut Ozil, Angel Di Maria dan Karim
Benzema secara terang-terangan mengaku iri dengan gaji yang akan didapat
Bale.Ayah Oezil sudah berada di Madrid sejak Juni lalu. Ia ingin kontrak anaknya diperpanjang dan gajinya diperbesar. Saat ini, gaji Oezil sebesar 5 juta euro (sekitar Rp 69 miliar) per musim. Adapun Benzema ingin secepatnya membahas perpanjangan kontraknya yang akan berakhir pada 2015.
Setali tiga uang, Di Maria juga bertekad bertahan di Madrid. Ia telah menolak pindah ke Tottenham Hotspur sebagai bagian dari kesepakatan Bale.
Negosiasi kepindahan Bale sendiri hingga saat ini masih berlangsung. Awalnya, Spurs ngotot mempertahankan pemain 24 tahun itu. Namun, tawaran besar yang diajukan Los Blancos sulit ditolak Spurs.
Bale merupakan pemain terbaik Premier League musim lalu. Sebagai winger, ia memiliki rasio gol yang cukup bagus. Pemain binaan akademi Southampton itu melesakkan 21 gol dalam 33 pertandingan.
0 komentar: