Bola.net - Jose Mourinho tampaknya tak pernah lelah mengumbar perang. Dan kini yang menjadi sasaran gigitannya adalah pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.
The Special One musim ini kembali membesut Chelsea setelah memutuskan pergi dari Madrid akhir musim lalu. Dan ia menyebut Ancelotti selama ini sudah dipermudah dengan tim warisannya, entah itu di Chelsea maupun Madrid.
"Sungguh lucu. Anda melihat tim Chelsea yang bermain selama delapan tahun terakhir. Saya cuma di sini selama tiga setengah tahun di antaranya, tetapi selama delapan tahun, itulah tim saya," ujar Mourinho yang sukses bersama Chelsea sejak 2004 hingga 2007, sebelum Ancelotti datang dan membawa klub sukses di tahun 2010.
Ia menegaskan kembali 'jasanya' dengan menambahkan, "Ada pemain yang datang di setiap musim, tentu saja. Itu normal. Tetapi tim yang menjuarai tiga gelar liga (2005, 2006 dan 2010) relatif sama."
Tak cukup sampai di situ, Mourinho juga merasa Ancelotti menikmati kerja kerasnya lagi, kali ini di Madrid. "Anda boleh mengganti Mesut Ozil dengan Gareth Bale, tapi timnya tetap sama. Tim Inter Milan juga sama setelah dua tahun sepeninggal saya, sampai mereka memutuskan membuang pemain bergaji besar," pungkasnya.
0 komentar: