photo pasangiklan728x90_zps96d6a146.gif

Madrid Raih Omzet 520,9 Juta Euro

Liputan6.com, Madrid : Real Madrid menutup tahun fiskal 2012-2013 dengan omzet sebesar 520,9 juta euro atau Rp 7,88 triliun, naik 1,3 persen dibandingkan periode sebelumnya. Ini menjadikan klub raksasa Spanyol itu menjadi satu-satunya entitas olahraga di dunia yang mampu menembus limit 500 juta euro untuk kali kedua dalam dua tahun berturut-turut.

Seperti dilansir Goal, Jumat (6/9/13), Madrid membukukan laba bersih sebesar 36,9 juta euro atau Rp 558,5 miliar, meningkat 52,4 persen dibandingkan dengan tahun keuangan sebelumnya. Akibatnya, utang bersih Madrid turun 27,4 persen menjadi 90,6 juta euro atau Rp 1,37 triliun, turun lebih dari 34 juta euro (Rp 514,6 miliar).
Banyak kinerja keuangan yang bagus didasarkan pada kebijakan transfer tahun lalu. Pengeluaran 40 juta euro untuk Luka Modric, Diego Lopez, serta meminjam Michael Essien dari Chelsea diimbangi dengan penjualan Sergio Canales, Hamit Altintop, Lassana Diarra, dan meminjamkan Nuri Sahin ke Liverpool.
Namun, pengeluaran Madrid dalam belanja pemain di jendela transfer musim panas ini belum dimasukkan. Los Blancos total telah menggelontorkan dana 181,5 juta euro untuk mendatangkan Gareth Bale, Isco, Asier Illarremendi, Dani Carvajal, dan Casemiro ke Santiago. Penjualan Mesut Ozil, Gonzalo Higuain, Jose Callejon, dan Raul Albiol juga belum dicatat.
Hasil pendapatan musim 2012-2013 akan disetujui dalam rapat umum klub pada 22 September mendatang.

0 komentar: